
Kondangjaya.my.id,25 Januari 2024
Pemerintah Desa Kondangjaya dalam hal ini Kepala Desa Kondangjaya beserta beberapa perwakilan dari unsur kelembagaan Desa bersama PPS Desa Kondangjaya beserta staf Kesekretaritannya menghadiri sekaligus melaksanakan Tahapan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden Indonesia serta Pemilu Legislatif 2024 yakni Pelantikan Ketua dan Anggota KPPS Desa Kondangjaya,dalam kegiatan tersebut turut hadir beberapa perwakilan dari unsur kelembagaan Desa Kondangjaya yaitu ada perwakilan dari BPD,LPM Desa Kondangjaya dan juga dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Polri Bapak Aipda Andi Setiadi,S.H serta Babinsa AD Bapak Dade S,adapun perwakilan dari Unsur Penyelenggara pemilu lainnya hadir juga perwakilan PPK Kecamatan Karawang Timur yakni Bapak.Cecep Jasmin Bagian Divisi Parmas dan Unsur PKD Desa Kondangjaya Yakni Ibu Tina.
Pelaksanaan Pelantikan KPPS ini serentak dilaksanakan oleh seluruh Anggota KPPS terpilih pada hari ini Senin tanggal 25 Januari 2024,adapun pelaksanaan Pelantikan KPPS Desa Kondangjaya digelar di GOR Serbaguna Perum Nuansa Tradisi Residence Desa Kondangjaya.Dalam pelaksanaan tersebut ada beberapa acara inti mulai dari acara pembukaan,pembacaan SK KPPS serta pengucapan Sumpah Janji dan jabatan oleh anggota KPPS yang mana dilaksanakan penuh khidmat.Dalam kesempatan sambutannya PPK Kecamatan Karawang Timur dan PPS Desa Kondangjaya menyampaikan ucapan terima kasih serta apresiasi atas kesediaan kepada seluruh yang hadir untuk bisa dan mau menjadi bagian dari penyelenggara Pemilu kali ini,dimana tahapan -tahapannya telah ditempuh dengan baik serta menyampaikan bahwa penyelenggara harus mampu dan bisa menjalankan tugas ini dengan Slogan " Tegak Lurus Satu Komando " pungkasnya.Senada dengan itu Kepala Desa Kondangjaya menyampaikan dalam sambutannya bahwa Pemilu kali ini harus benar -benar dilaksanakan dengan baik dari segala aspek.
Ada yang berbeda sedikit dalam kegiatan Penyelenggaraan tahapan pemilu saat ini,dimana dalam kegiatan Pelantiakan KPPS ini para peserta Pelantikan diwajibkan untuk membawa tanaman pohon dalam poliback / pot,dalam hal ini guna untuk menyelaraskan dengan program penghijauan.Hal ini disikapidengan positif oleh seluruh jajaran yang hadir dalam kegiatan tersebut.
Sebagai tambahan informasi bahwa jumlah TPS yang ada di Desa Kondangjaya Kecamatan Karawang Timur Kab.Karawang yakni sebanyak 61 TPS yang tersebar di seluruh wilayah Desa Kondangjaya yang mana jumlah tersebut terdiri dari 72 RT yang ada di Desa Kondangjaya itu sendiri.

